PASUNDAN EKSPRES – Masih tentang tanaman bonsai, kali ini tentang bonsai beringin lokal! Kalian kepengin punya juga? Nah, berarti harus tahu dulu cara menyimpan bonsai beringin lokal biar tanamannya tetap awet dan terjaga!
6 Tips Menyimpan Tanaman Bonsai Beringin Lokal
Para pecinta tanaman bonsai yang santai dan suka dengan keindahan bonsai beringin lokal!
Kita bakalan ulik tentang tips menyimpan bonsai jenis beringin lokal biar nggak cepat rusak!
Baca Juga:8 Cara Simple Merawat Bonsai Asem Jawa, Jangan Lupa Ajak Ngobrol!Cobain Resep Mangut Lele Sambal Korek yang Pedasnya Dapet Banget!
1. Pilih Lokasi yang Tepat
Bonsai jenis beringin lokal senang ditempatkan di tempat yang mendapatkan sinar matahari yang cukup.
Cari tempat di rumahmu yang terkena sinar matahari pagi atau sore, tapi jangan terlalu terik.
Pastikan juga ruangan mempunyai sirkulasi udara yang baik agar bonsai tetap segar dan sehat.
2. Tanah yang Lembab
Penting untuk menjaga kelembaban tanah bonsai jenis beringin lokal tetap stabil.
Siram bonsai secara teratur, tetapi jangan terlalu berlebihan.
Perhatikan kebutuhan air bonsai dan pastikan tanahnya tidak terlalu kering maupun tergenang air.
Pemupukan bisa dilakukan sekitar satu bulan sekali atau sesuai petunjuk pada kemasan pupuk.
Jangan lupa untuk memberikan pupuk dalam jumlah yang tepat agar tidak merusak akar bonsai.
4. Pemangkasan dengan Bijak
Jangan lupa dipangkas!
Pemangkasan harus dilakukan dengan hati-hati dan menggunakan alat yang bersih.
Singkirkan ranting-ranting yang rusak atau terlalu panjang.
5. Rawat Akarnya!
Perhatikan kondisi akar bonsai beringin lokal.
Baca Juga:Langkah-langkah Membuka Bisnis Makanan Buat Si Pemula yang Clueless5 Kelebihan Wi-Fi Dibandingkan dengan Kuota Data Biasa, Beneran Sehemat itu?
Nah, kalau si akar mulai memenuhi pot atau terlihat kusut, lakukan pemangkasan akar dengan hati-hati.
Ganti media tanam bonsai jenis beringin lokal secara berkala, sekitar dua atau tiga tahun sekali, agar akar tetap sehat dan bonsai bisa tumbuh dengan baik.