Viral Ungkapan dr Ooy yang Dituding Usir Ibu Kandungnya dan Penyebab Awal Pelaporan Ibunya ke Polisi

Viral Ungkapan dr Ooy yang Dituding Usir Ibu Kandungnya dan Penyebab Awal Pelaporan Ibunya ke Polisi
MENAMPIK: Konferensi persnya kepada sejumlah awak media di Kantor Hukum LBH Cakra Indonesia di Karawang, Kamis (30/11).
0 Komentar

“Yaa mulai dari awal ibu saya mengaku sudah menikah lagi dan memperkenalkan suami barunya itu. Saya maupun adik-adik saya bersama keluarga pun sudah tidak respect atas perilaku keseharian dari suami barunya ibu kami, yang dikenal di kampung kami itu suka mabuk-mabukan dan kerjanya hanya bermalas-malasan, sehingga ibu kami yang harus sampai menanggung beban kebutuhan hidup suami barunya itu. Mulai saat ibu saya pacaran sama suami barunya itu, disitu kami sudah melihat ada gelagat yang aneh dari ibu kami itu. Contohnya, sering menyewakan hingga suka menggadaikan aset warisan milik keluarga besar almarhum bapak saya gitu,” bebernya.

“Karena melihat gelagat seperti itu, makanya keluarga kami memutuskan untuk memberikan sebagian aset warisan kepada ibu saya, sehingga aset-aset warisan lainnya yang diwariskan kepada anak-anak dari almarhum bapak saya itu tidak disalahgunakan. Kekhawatiran dan keresahan kami rupanya terjawab setelah kami mengetahui bahwa ibu kami bukan hanya menggadaikan aset-aset warisan saja, tetapi malah sampai menjual aset warisan yang sudah menjadi bagiannya tersebut,” kata Ooy lagi.

Karena masih sangat peduli kepada NS sebagai ibu kandungnya yang telah mengandung hingga melahirkan ia beserta ke dua adiknya, maka pada saat itu juga pihaknya memutuskan untuk memberikan dua pilihan yang diberikan kepada NS selaku ibu kandungnya tersebut. Adapun dua pilihan yang harus dipilih oleh ibunya itu yakni memilih untuk berkumpul bersama anak-anaknya dan meninggalkan suami barunya yang dinilainya tidak bertanggungjawab dalam memenuhi nafkah terhadap ibunya itu, atau tetap memilih tinggal bersama dengan suami barunya tersebut.

Baca Juga:2.000 Kendaraan di Subang Nunggak Pajak, Samsat Sebut Tunggakan Sampai Rp420 JutaPembangunan Gedung Perpustakaan Daerah Subang Rampung, Akan Diresmikan 18 Desember 2023

“Nah disitu ibu saya memilih pilihan yang ke dua, yang di mana lebih memilih tinggal bersama dengan suami barunya dibandingkan memilih berkumpul dan tinggal bersama kami sekeluarga. Ya meskipun kami mengetahui bahwa segala kebutuhan rumah tangga barunya itu serba dicukupi oleh ibu saya daripada sama suami barunya yang kami tau kerjanya itu cuma malas-malasan dan mabuk-mabukan aja,” sesalnya.

Oleh karena itu, tambah Ooy memastikan, bahwa atas apa yang ditudingkan oleh ibu kandungnya terhadap ia dan suaminya di dalam video yang tengah viral saat inipun tidaklah benar alias Hoaks. Meski begitu, Ooy berharap penuh agar pintu hati ibu kandungnya itu bisa terketuk oleh karunia dan mukjizat, melalui hidayah yang diberikan sang Maha Pencipta, sehingga pertikaian diantara mereka dapat terselesaikan dengan secara musyawarah dan tabayun.

0 Komentar