Vivo V29 5G Hadir Dengan Aura Light, Harga 5 Juta Aja, Buruan Beli!

Vivo V29 5G Hadir Dengan Aura Light, Harga 5 Juta aja, Buruan Beli!
Foto Dok Vivo
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Vivo V29 5G telah resmi di liris di indonesia pada Kamis, (7/9/2023) dengan mengusung desain yang slim dan ramping serta berbagai fitur canggih yang tersedia.

Untuk spesifikasi lengkapnya simak yuk Artikel di bawah ini!

Spesifikasi Vivo V29 5G, ponsel ini mengusung layar AMOLED 1,5K berukuran 6,78 inci dengan resolusi 2800 x 1260, refresh rate 120Hz, desain layarnya sendiri menggunakan model 3D melengkung.

Bicara soal desain, Vivo V29 5G mempunyai desain yang tipis dan ringan. Dimensinya 164,18 x 74,37 x 7,46 mm, dengan bobot hanya 186 gram.

Baca Juga:Makin Keren Aja! Infinix Hot 30i Diotaki Prosesor Chipset MediaTek Helio G37Intip 6 Manfaat Toner dari Mengecilkan Pori-Pori Hingga Mengurangi Jerawat

Di sektor kamera, HP Vivo ini dibekali kamera belakang utama 50 MP f/1.9 yang mendukung OIS, wide angle 8 MP f/2.2, depth 2 MP f/2.4, dan kamera depan 50 MP f/2.0 atau auto. senang. Di bawah modul kamera, terdapat di bagian belakang ponsel juga terdapat fitur bernama Aura Light Portrait yang ditingkatkan menjadi fitur andalan Vivo V29.

Baterai yang digunakan oleh ponsel ini sebesar 4.600mAh juga mendukung pengisian daya cepat FlashCharge 80W yang diklaim dapat terisi 50% hanya dalam waktu 18 menit.

Vivo memperkenalkan dua varian RAM dan memori V29 di Indonesia, 8GB/256GB dan 12GB/512GB, keduanya dengan tambahan RAM virtual hingga 8GB. Vivo V29 tersedia di Indonesia dengan tiga varian warna, Noble Black, Peak Blue, dan Velvet Red.

0 Komentar